Daftar akun pasaran bola

FINAL Liga Europa: MARSEILLE VS ATLETICO MADRID, BERLOMBA AKHIRI PUASA GELAR


Liga Europa 2017-2018 akan memainkan laga puncak di Parc Olympique Lyonnais pada Kamis (17/5) dini hari WIB. Olympique Marseille dan Atletico Madrid yang menjadi kontestannya akan berlomba untuk mengakhiri puasa gelar.

Atletico Madrid melaju ke babak puncak usai menyingkirkan Arsenal. Sementara Marseille menumbangkan Salzburg untuk meraih tiket ke babak final.

Atletico sudah dua musim tak mendapatkan piala. Terakhir kali mereka mendapatkan trofi terjadi pada 2014. Piala Super Spanyol menjadi trofi terakhir yang mereka gapai.

Setelah itu, Atletico memang sekali mencapai babak final kasta tertinggi kompetisi antarklub Eropa. Sial bagi Atletico, mereka gagal di final Liga Champions 2015-2016. Atletico kalah dari rival sekota, Real Madrid.

Sementara itu, Marseille menjalani puasa trofi yang lebih lama. Sudah setengah dasawarsa mereka mengakhiri musim tanpa raihan piala. Coupe de la Ligue 2011-2012 merupakan ajang terakhir yang dimenangi oleh Marseille.

Prediksi Final Liga Eropa Marseille vs Atletico Madrid

Bagi Marseille, ini merupakan final ketiga di kasta kedua kompetisi antarklub Eropa. Pada dua kesempatan sebelumnya, mereka gagal.

Pada musim 1998-1999, Marseilla kalah dari Parma. Sementara pada musim 2003-2004, mereka kalah dari wakil Spanyol lainnya, Valencia. Klub-klub Prancis memang belum ada yang bisa menjuarai Liga Europa atau yang dulu bernama Piala UEFA.

Bersama Diego Simeone, Atletico mempunyai pengalaman sekali menjuarai Liga Europa. Momen itu terjadi musim 2011-2012. Saat itu, mereka mengalahkan tim Spanyol lainnya, Athletic Bilbao.

Dengan dukungan pemain seperti Diego Costa, Antoine Griezmann, Koke, dan Jan Oblak, Atletico sepertinya pantas menjadi unggulan. Beberapa bursa taruhan di Eropa menjagokan Atletico akan menjadi pemenang.

Meski diunggulkan, Atletico patut waspada. Marseille mempunyai pemain oke seperti Florian Thauvin dan Dimitri Payet. Thauvin patut diwaspadai, dia sudah membukukan 26 gol dan 12 assist di musim ini.

Di laga sebelumnya, Marseille cuma imbang 3-3 melawan tuan rumah Guingamp pada pekan ke-37 Ligue 1. Marseille terancam gagal finis di tiga besar. Jika ingin lolos ke Liga Champions musim depan, Marseille perlu mengalahkan Atletico.

Atletico sebaliknya. Atletico berada dalam kondisi ideal menyusul kemenangan 1-0 atas tuan rumah Getafe lewat gol tunggal Koke, yang membuat mereka hampir pasti finis di peringkat 2 La Liga.

Jika ada faktor yang bisa merusak kans menang Atletico, maka salah satunya adalah kepastian absennya Simeone di pinggir lapangan. Dia dilarang mendampingi tim dalam empat pertandingan menyusul pengusiran di semifinal leg pertama kontra Arsenal.

Meski tanpa didampingi Simeone, Atletico tetap lebih difavoritkan. Simeone dinilai mampu memenangi adu taktik melawan Garcia walau tanpa harus berada di pinggir lapangan. Atletico pun diprediksi mampu mengatasi Marseille selama 2x45 menit. (DTK/BC)

Perkiraan Susunan Pemain
Marseille (4-2-3-1): Steve Mandanda, Jordan Amavi, Luiz Gustavo, Adil Rami, Hiroki Sakai, Andre Zambo Anguissa, Morgan Sanson, Lucas Ocampos, Dimitri Payet, Florian Thauvin, Valere Germain.
Atletico (4-4-2): Jan Oblak, Sime Vrsaljko, Jose Gimenez, Diego Godin, Lucas Hernandez, Saul Niguez, Gabi, Thomas Partey, Koke, Antoine Griezmann, Diego Costa.

Prediksi Final Liga Eropa Marseille vs Atletico Madrid

0 Response to "FINAL Liga Europa: MARSEILLE VS ATLETICO MADRID, BERLOMBA AKHIRI PUASA GELAR"

Post a Comment